https://www.elaeis.co

Berita / Serba-Serbi /

Usir Genderuwo, Bocah Malang Diduga Dibenamkan Orang Tuanya

Usir Genderuwo, Bocah Malang Diduga Dibenamkan Orang Tuanya

Jasad bocah yang masih duduk di bangku SD ditemukan di atas tempat tidur (Foto : Facebook Eris Riswandi)


Jakarta, Elaeis.co - Seorang bocah yang masih duduk di bangku sekolah dasar ditemukan tewas tinggal tulang di atas tempat tidur. Diduga bocah malang yang tingggal di Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah, itu menjadi korban kekerasan kedua orang tuanya.

Di media sosial beredar cerita bahwa anak itu dianggap nakal oleh orang tuanya dan diyakini dirasuki genderuwo. Kedua orang tuanya lalu merukyahnya dibantu dua tetangga. 

Namun proses rukyah tidak seperti lazimnya, disebut-sebut diwarnai kekerasan seperti membenamkan sang anak di air yang berakibat bocah malang tersebut tewas.

Usai dibenamkan, tubuh anak tersebut lalu diletakkan di tempat tidur. Orang tuanya yakin dia akan bangun kembali.

Empat bulan berlalu, banyak yang bertanya-tanya tentang keberadaan anak tersebut. Minggu 16 Mei lalu, keluarga dan tetangga yang tak pernah lagi melihatnya menanyakan kondisi anak tersebut kepada orang tuanya. Lalu dijawab bahwa si anak sedang dirukyah.

Pihak keluarga dan warga desa yang curiga lalu mengecek ke rumah keluarga itu. Ditemukanlah mayat bocah tersebut di atas tempat tidur dalam kondisi nyaris menjadi kerangka.

Kapolres Temanggung, AKBP Benny Setyowadi, mengatakan, anggotanya sudah menangkap empat orang yang diduga terkait dengan peristiwa itu.

“Kami melakukan pemeriksaan terhadap ibu dan bapak dari anak tersebut serta dua tetangganya yang diduga terlibat dalam rukyah,” kata Benny, seperti dikutip viva.co.id, Selasa (18/5).

Penyebab kematian anak tersebut masih didalami oleh tim Dokpol. “Nanti keterangan dari tim Dokpol Polda Jateng akan kami sampaikan,” katanya. 

BACA BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Komentar Via Facebook :