https://www.elaeis.co

Berita / Nusantara /

Tak Ada yang Lain, Cuma ini Solusi untuk Mengatasi Sawit Jantan

Tak Ada yang Lain, Cuma ini Solusi untuk Mengatasi Sawit Jantan

Perawatan bibit sawit. foto: Sangun


Bengkulu, elaeis.co - Meskipun tanaman kelapa sawit berasal dari bibit unggul, namun tidak menutup kemungkinan akan menghasilkan sawit jantan. 

Pengamat pertanian Bengkulu, Prof Dr Zainal Muktamar mengatakan, persentase bibit sawit berbuah jantan pada bibit unggul memang tidak besar. Untuk 1 hektare lahan kelapa sawit biasanya terdapat 15 atau lebih bibit sawit yang berbuah jantan.

"Jadi bibit sawit unggul pun bisa menghasilkan jantan. Hal ini disebabkan karena kegagalan dalam proses pembibitan," kata Zainal, kemarin.

Menurutnya, untuk mengatasi tanaman kelapa sawit jantan, petani cukup melakukan sulam atau ganti dengan bibit yang baru. "Tanaman kelapa sawit jantan itu sulit berbuah, jadi harus diganti dengan tanaman sawit baru," tuturnya.

Hal seperti itu biasa dilakukan oleh petani kelapa sawit. Itu sebabnya banyak petani kelapa sawit biasanya memiliki tanaman cadangan yang belum ditanam.

"Itu untuk jaga-jaga mana tahu ada tanaman sawit tiba-tiba mati atau jadi jantan," tuturnya.

Menurutnya, tidak ada solusi lain kecuali mengganti tanaman kelapa sawit jantan agar kerugian yang dialami petani tidak makin banyak.

"Jika tidak diganti, petaninya yang akan rugi. Untuk apa membesarkan sawit yang tak mau berbuah," pungkasnya.
 

BACA BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Komentar Via Facebook :