Berita / Sumatera /
Petani Berharap Harga Sawit Tembus Rp 3.000/Kg Lebaran Nanti

Hasil panen petani dibongkar untuk diolah menjadi CPO di PKS. foto: MC Bengkulu Selatan
Bengkulu, elaeis.co - Sejumlah petani kelapa sawit di Kabupaten Kaur, Provinsi Bengkulu, berharap harga Tandan Buah Segar (TBS) kelapa sawit bisa tembus Rp 3.000/kg pada Idul Fitri tahun 2023 ini.
Salah seorang petani, Eduarsyah mengaku sangat gembira karena harga TBS kelapa sawit di Kaur saat ini telah mencapai 2.500/kg.
"Pastilah petani di daerah ini sangat senang dengan peningkatan harga tersebut. Tapi kami berharap kenaikan harga TBS kelapa sawit bisa terus berlangsung hingga mencapai Rp 3 ribu menjelang lebaran nanti," katanya, kemarin.
Menurutnya, kenaikan harga TBS kelapa sawit di Kabupaten Kaur tak lepas dari naiknya permintaan CPO di pasar global. Bahkan permintaan minyak sawit dunia saat ini sedang tinggi, terutama dari negara-negara seperti India dan Tiongkok.
"Keadaan ini memberikan kesempatan bagi petani kelapa sawit untuk meningkatkan produksi dan penghasilan petani kelapa sawit di sini," ujarnya.
Petani kelapa sawit lainnya di Kabupaten Kaur, Bayu, juga berharap agar pemerintah bisa memberikan dukungan dan fasilitas yang lebih baik bagi petani dalam hal pemeliharaan kebun dan pengolahan kelapa sawit.
"Kami berharap agar pemerintah bisa memberikan bantuan dan fasilitas yang lebih baik bagi petani kelapa sawit di daerah ini, seperti pupuk dan peralatan pemotong rumput," ujarnya.
Terpisah, Asisten Perekonomian dan Pembangunan Kabupaten Kaur, Kastilon Sirad SSos mengatakan, kenaikan harga TBS akan membawa dampak positif bagi petani kelapa sawit di daerah tersebut.
"Penghasilan petani kelapa sawit akan meningkat. Ini tentunya akan memacu mereka untuk meningkatkan produktivitas," ujarnya.
Dia menegaskan bahwa pihaknya akan terus memantau perkembangan harga TBS kelapa sawit di Kabupaten Kaur untuk memastikan bahwa kenaikan harga tersebut tidak mengganggu stabilitas harga di pasar lokal. "Jangan sampai terjadi permainan harga," tambahnya.
Komentar Via Facebook :