Berita / Serba-Serbi /
Pengusaha Kuliner Tradisional Dilatih Mengemas Produk
Atan, Kepala Dinas Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata Inhu, saat membuka pelatihan bagi pengusaha kuliner lokal. Foto: Hamdan/elaeis.co
Rengat, elasis.co - Dinas Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata Kabupaten Indragiri Hulu (inhu), Riau, menggelar pelatihan peningkatan kualitas makanan tradisional bagi pelaku usaha kuliner lokal. Nara sumber pelatihan berasal dari UPT Industri Pangan Olahan dan Kemasan Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan Usaha Kecil Menengah Provinsi Riau.
Dalam pelatihan itu para pelaku ekonomi kreatif dibimbing mengemas makanan tradisional sehingga menjadi lebih menarik.
"Kegiatan ini sebenarnya memberikan wawasan dan pengetahuan kepada peserta tentang kemasan dan kegunaan jenis kemasan. Ada lagi jenis pelatihan tentang menghitung biaya pengemasan sesuai kebutuhan yang dapat diterapkan pada produk makanan tradisional," kata panitia pelaksana Nurizal Murza Indra kepada elaeis.co, Rabu (30/3/22).
Sementara itu, Atan, Kepala Dinas Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata Inhu, mengatakan bahwa pemerintah daerah memberi perhatian khusus terhadap sektor pengembangan ekonomi kreatif. Hal ini dibuktikan dengan adanya Peraturan Daerah (perda) Nomor 1 tahun 2022 tentang RPJMD 2021-2026.
"Pemantapan pemberdayaan ekonomi kreatif ini sebenarnya termasuk dalam visi misi Rezita Meylani Yopi selaku Bupati Inhu bersama wakilnya Junaidi Rahmad," terangnya.
Dia berharap, setelah pelatihan ini selesai, ada hal baru yang dapat diterapkan pelaku usaha. "Dengan kemasan yang baik, dapat menarik lebih banyak pembeli yang pada akhirnya dapat meningkatkan ekonomi masyarakat," sebutnya.







Komentar Via Facebook :