Berita / Serba-Serbi /
NasDem Milenial Riau Lakukan Pengecatan Mesjid Nurul Iman
NasDem Milenial Riau Lakukan Pengecatan Mesjid Nurul Iman
Pekanbaru, Elaeis.co - Komunitas Partai NasDem Provinsi Riau yang lebih dikenal dengan NasDem Millenial Riau kembali gelar kegiatan sosial masyarakat. Kali ini bersama warga pihaknya lakukan pengecatan masjid Nurul Iman yang berlokasi di jalan Meranti, Kelurahan Kampung Baru, Kecamatan Senapelan, Pekanbaru.
Koordinator NasDem Millenial Riau, Robby Kurniawan menjelaskan ini adalah suatu kegiatan positif dengan tujuan meningkatkan kesadaran dalam menjaga dan memperindah rumah ibadah.
"Kehadiran NasDem millenial riau dalam kegiatan bakti sosial ini menjadi sebuah gerakan baru untuk partai NasDem terlebih kegiatan ini tidak memiliki unsur kepentingan secara pribadi dan jelas untuk sosial masyarakat," bebernya.
Dikatakannya, ini menjadi rumah ibadah yang kesekian kalinya yang kita lakukan pengecatan dan masih dalam hal yang sama untuk meningkatkan nilai nilai kepedulian sosial.
"Harapannya semoga kedepan Partai NasDem Provinsi Riau terus mampu untuk berkontribusi terhadap masyarakat karena Partai ini sangat membuka diri untuk masyarakat" terang Diky selaku pemuda senapelan yang juga kader muda partai NasDem.
Sementara, James Fajri Pelaksana Kegiatan mengatakan apresiasi terhadap warga yang ikut membantu pengecatan tempat ibadah tersebut. " Kami bersyukur hadirnya masyarakat kelurahan Kampung Baru kecamatan Senapelan dan membantu melancarkan kegiatan ini hingga akhir. Semoga masyarakat tetap bisa menerima kehadiran partai NasDem ditengah masyarakat itu sendiri," bebernya
Sementara, Diky Septiawan selaku pemuda Kecamatan Senapelan menilai kegiatan ini sangat positif karena menyangkut sosial masyarakat dan kegiatannya adalah memperindah rumah ibadah.
"Kita berharap kegiatan seperti ini dapat berlangsung secara berkelanjutan sehingga baksos lebih dapat dinikmati masyarakat luas," harapnya.
Untuk diketahui, pengecatan dilakukan dari pagi hingga berakhir sore hari. Kegiatan ini juga dihadiri oleh sejumlah pengurus DPW Partai NasDem Provinsi Riau.
BACA BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Komentar Via Facebook :