Berita / Bisnis /
Mantap Lur! Harga TBS Kaltim Periode II Februari Naik Rp 45,51
Samarinda, elaeis.co - Sempat turun Rp 45,51/kg pada periode sebelumnya, harga tandan buah segar (TBS) kelapa sawit di Kalimantan Timur (kaltim) kembali menanjak.
Berdasarkan hasil rapat tim penetapan di Disbun Kaltim, ditetapkan harga TBS bagi pekebun bermitra periode II (16-28 Februari) 2025 sebesar Rp 3.224,53/kg untuk tanaman berusia lebih dari 10 tahun.
Artinya, terjadi kenaikan Rp 44,34 atau 1,39 persen dibanding periode I Februari di mana harga TBS tertinggi ditetapkan Rp 3.180,19/kg.
Kenaikan harga TBS dipicu oleh naiknya harga minyak sawit mentah atau CPO. Berdasarkan perhitungan tim, harga CPO ditetapkan Rp 14.184,93/kg. Naik dibanding periode sebelumnya sebesar Rp 13.942,29/kg.
Sebaliknya, harga Kernel (inti sawit) mengalami penurunan. Dari sebelumnya Rp 10.591,54/kg menjadi Rp 10.530,59/kg.
Sedangkan dengan indeks K sebesar 88,87%.
Berikut daftar harga TBS sawit pekebun bermitra di Kaltim periode II Februari yang diperoleh elaeis.co dari Disbun Kaltim:
umur 3 tahun Rp 2.840,08
umur 4 tahun Rp 3.029,35
umur 5 tahun Rp 3.047,17
umur 6 tahun Rp 3.079,86
umur 7 tahun Rp 3.098,41
umur 8 tahun Rp 3.121,71
umur 9 tahun Rp 3.187,07
umur >10 tahun Rp 3.224,53







Komentar Via Facebook :