https://www.elaeis.co

Berita / Serba-Serbi /

Angkutan Komoditas Sawit Wajib Patuhi Traffic Light saat Melintas di Kota Bengkulu

Angkutan Komoditas Sawit Wajib Patuhi Traffic Light saat Melintas di Kota Bengkulu

Perbaikan Traffic Light di Kota Bengkulu. Ist


Bengkulu, elaeis.co - Dinas Perhubungan Kota Bengkulu melakukan peremajaan sejumlah tiang lampu lalu lintas. Tujuannya agar mengetahui truk pengangkut TBS sawit dan CPO yang bandel.

Kepala Dinas Perhubungan Kota Bengkulu, Hendri Kurniawan mengatakan, beberapa tiang traffic light yang rusak sedang diperbaiki. Hal ini diupayakan untuk memastikan kendaraan angkutan TBS kelapa sawit dan CPO mematuhi aturan lalu lintas dan tidak menerobos lampu merah.

"Itu kami lakukan agar tidak ada angkutan TBS kelapa sawit nyelonong lagi, karena bisa membahayakan pengguna jalan lain, makanya kita perbaiki manual," kata Hendri, kemarin.

Selain perbaikan manual, Dishub juga merencanakan penggantian traffic light pada beberapa titik persimpangan di Kota Bengkulu. Rencana itu akan dilakukan tahun depan.

"Empat traffic light yang akan diganti terletak di Simpang Masjid Jamik, Panorama, Balai Buntar, dan simpang Kampung Bali," ungkap Hendri.

Selain kerusakan, beberapa tiang traffic light juga terpaksa dicabut karena sudah tidak produktif lagi. Ada juga yang bengkok hampir patah akibat ditabrak.

"Kami telah menyampaikan hal ini ke pimpinan untuk melakukan penggantian keseluruhan pada 2024. Jika anggaran disetujui, kemungkinan pada Agustus tahun depan kita bisa pasang traffic light baru," jelas Hendri.

BACA BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Komentar Via Facebook :