https://www.elaeis.co

Berita / Nusantara /

Tancap Gas! PTPN III Siap Tambah Lahan Sawit 59 Ribu Hektare

Tancap Gas! PTPN III Siap Tambah Lahan Sawit 59 Ribu Hektare

Pekerja merawat bibit sawit di lokasi pembibitan PTPN IV PalmCo Regional III. foto: ist.


Jakarta, elaeis.co – PT Perkebunan Nusantara (Persero) atau PTPN III menyiapkan strategi memperluas perkebunan sawitnya. Dalam lima tahun ke depan, perusahaan pelat merah ini menargetkan penambahan lahan sawit seluas 59.000 hektare.

Untuk merealisasikannya, perusahaan akan mengkonversi tanaman karet dan memanfaatkan land bank yang tersedia.

Direktur Utama Holding Perkebunan Nusantara PTPN III, Mohammad Abdul Ghani, mengungkapkan bahwa wilayah Sulawesi menjadi salah satu fokus utama rencana ini. Sejak berdirinya PTPN pada tahun 1996, wilayah ini belum banyak dikembangkan. 

Namun, setelah bergabung dengan PTPN IV PalmCo pada 1 Desember 2023, PTPN III kini memiliki sumber daya yang lebih kuat, baik dalam hal tenaga kerja maupun pendanaan, untuk mempercepat pengembangan perkebunan di Sulawesi.

"Dulu Sulawesi itu tidak memiliki kesempatan untuk dibangun. Baru setelah digabung dengan PalmCo, kami memiliki sumber daya baik itu sumber daya manusia maupun fund untuk memperbaiki di Sulawesi," jelas Ghani dalam Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan Badan Akuntabilitas Keuangan Negara (BAKN) DPR RI di Jakarta, Selasa (11/3).

Dia menambahkan, sawit menjadi komoditas andalan PTPN. Sepanjang tahun 2024, perusahaan mencatat laba unaudited sebesar Rp 3,26 triliun. Sekitar 66% dari total keuntungan berasal dari sawit, jauh lebih besar dibandingkan komoditas lain seperti tebu dan gula yang hanya menyumbang 9,6%, sementara sisanya berasal dari sektor lainnya. "Komoditas sawit memang luar biasa pertumbuhan labanya untuk tahun 2024," ujarnya.

Tren positif ini mendorong PTPN untuk semakin menggenjot produksi sawit. Di tahun 2025, perusahaan menargetkan kontribusi sawit meningkat menjadi 75% dari total pendapatan, seiring dengan naiknya harga sawit pada triwulan pertama tahun ini.

"Jadi, untuk sawit kami memperbanyak, menambah luas sekitar 59 ribu hektare dalam lima tahun ke depan," tambahnya.

Saat ini, luas lahan yang dikelola PalmCo mencapai 586.000 hektare dan ditargetkan bertambah menjadi 708.000 hektare dalam satu dekade mendatang. Dengan ekspansi ini, PTPN III dan PalmCo berambisi untuk semakin mendominasi industri perkebunan sawit global. 


 

BACA BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Komentar Via Facebook :