https://www.elaeis.co

Berita / Sumatera /

PTPN IV Tanam Sawit di Sempadan Sungai, DLH Muaro Jambi Bakal Lakukan Ini

PTPN IV Tanam Sawit di Sempadan Sungai, DLH Muaro Jambi Bakal Lakukan Ini

PTPN IV Jambi tanam sawit di sempadan sungai Bahar Utara. Foto: Ados


Jambi, elaeis.co - Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Muaro Jambi akan segera melakukan evaluasi kepada pihak PTPN IV terkait penanaman kelapa sawit di beberapa sempadan sungai wilayah Bahar Utara.

Kepala Bidang Penaatan dan Peningkatan Kapasitas Lingkungan Hidup DLH Muaro Jambi, Ade Kurniawan mengatakan, dalam waktu dekat ini pihaknya akan turun ke lokasi.

"Paling lambat minggu depan kami akan turun ke lokasi penanaman sawit dan melakukan evaluasi," kata Ade menjawab elaeis.co, Jumat (3/5).

Jika benar sawit di tanam, lanjut Ade, pihaknya juga tidak bisa menebang begitu saja. Sebab, kata Ade, tanaman sawit itu merupakan aset PTPN IV.

"Memang, sawit yang di tanam di area sungai melanggar aturan. Tapi kita juga tidak boleh menebangnya karena itu aset PTPN IV. Kemungkinan, sawit itu akan dijadikan tanaman di kawasan hutan," pungkasnya.


 

BACA BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Komentar Via Facebook :