Berita / Nasional /
Pak Jokowi! Petani Sawit Jambi Sudah Capek dengan Janji Pemerintah
Ilustrasi-petani kelapa sawit di Kabupaten Siak, Riau. (Sahril Elaeis)
Jambi, elaeis.co - Dukungan biaya peremajaan sawit rakyat (PSR) diusulkan menjadi Rp60 juta per hektare. Usulan ini sudah disepakati oleh BPDPKS dan hanya tinggal menunggu persetujuan Komite Pengarah yang terdiri dari para menteri, dengan Ketua Menko Perekonomian.
Meski berharap terealisasi, Ketua Bidang Advokasi dan Hukum DPW APKASINDO Jambi, Dermawan Harry Oetomo justru sedikit pesimis. Pasalnya kata Harry petani sudah terlalu letih dengan janji-janji pemerintah, khususnya untuk industri kelapa sawit.
"Sebaiknya kita tunggu sajalah. Sudah capek dengan janji-janji pemerintah. Kita lihat saja hasilnya nanti," ujarnya kepada elaeis.co, Minggu (21/8).
Menurutnya realisasi biaya dukungan senilai Rp30 juta saja sulit. Apalagi jika itu ditambah hingga menjadi Rp60 juta.
"Secara kasat mata memang seluruh permasalahan yang terjadi pada program PSR sangat bervariasi. Sehingga berdampak memperlambat proses percepatan pencapaian target program PSR," katanya.
Dijelaskannya, terdapat banyak kebun kelapa sawit baik yang pola kemitraan maupun swadaya didominasi oleh hambatan yang terkadang bersifat administratif. Sehingga beberapa persyaratan data pengusulan mengalami stagnasi yang juga cukup panjang waktunya
"Apa lagi saat ini harga mulai terdongkrak naik. Otomatis minat petani masih rendah karena berusaha mencukupi tabungan yang sempat terkuras lantaran harga TBS anjlok beberapa waktu lalu," tuturnya.
Untuk diketahui harga TBS di Jambi saat ini dibandrol seharga Rp 2.267,56/kg. Jika dibandingkan pekan lalu terjadi kenaikan sebesar Rp130,84/kg.
Berikut rincian harga TBS Jambi Minggu ini ;
3 tahun Rp 1.787,38
4 tahun Rp 1.891,84
5 tahun Rp 1.980,17
6 tahun Rp 2.063,89
7 tahun Rp 2.116,17
8 tahun Rp 2.159,69
9 tahun Rp 2.203,16
10-20 thn Rp 2.267,56
21-24 thn Rp 2.196,83
25 tahun Rp 2.091,45
Cpo Rp. 10.530,46/kg
Kernel Rp. 5.326,97/kg
Indeks "k" 87,76 %







Komentar Via Facebook :