https://www.elaeis.co

Berita / Lingkungan /

Naas, Pemuda Jambi Ini Tewas Diserang Harimau Saat Buang Air Besar

Naas, Pemuda Jambi Ini Tewas Diserang Harimau Saat Buang Air Besar

Kredit Foto: Istimewa/Elaeis


Jambi, elaeis.co - Pemuda 19 tahun yang berkerja di sebuah perusahaan swasta meregang nyawa usai diterkam seekor harimau. Korban diketahui bernama Bima Mubarok, warga Kelurahan Tanjungraden, Kecamatan Danau Teluk, Kota Jambi.
 
Menurut informasi sementara yang dihimpun elaeis.co, peristiwa mengerikan ini terjadi pada Selasa (29/4) malam kemarin di area PT Putra Duta Indah Wood (PDIW) Desa Puding, Muarojambi. 

"Innalilahi wainailaihi Roji'un. Warga dimakan harimau, sekitar pukul 20.30 WIB. Atas nama Bima Al Mubarok, warga Tanjung Raden, Sebrang. Lokasi, area PDIW desa Puding," di pesan berantai yang sudah diteruskan ribuan kali Rabu 20 April 2022. 

Kepala Seksi Wilayah II Balai Konservasi Sumber Daya Alam Jambi (BKSDA) Jambi, Didik Bangkit Kurniawan juga membenarkan peristiwa ini.

"Iya, benar kejadian itu," kata Didik menjawab pesan singkat elaeis.co. Namun, Didik belum dapat memberikan keterangan lebih jelas penyebab tewasnya pemuda 19 tahun tersebut.

Terpisah, Kasi Humas Polres Muarojambi, AKP Amradi dalam keterangan tertulisnya pun membenarkan kejadian itu.

Aparat kepolisian Polsek Kumpeh Ilir pun langsung turun ke lokasi kejadian setelah mendapatkan informasi bahwa pekerja kontraktor meninggal dunia akibat diterkam harimau. 

"Menurut informasi Humas PT TPJ (Tripupa Jaya), korban direkam harimau saat sedang buang air besar di semak belakang camp," kata Amradi.

Informasi terkahir, jenazah korban sudah dievakuasi dan dibawa ke rumah sakit oleh pekerja kontraktor lainnya. Hewan buas tersebut diperkirakan juga masih berada di seputaran lokasi kejadian. "Petugas kita sampai sekarang masih di lokasi," pungkasnya.

BACA BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Komentar Via Facebook :