https://www.elaeis.co

Berita / Sumatera /

Musim Kemarau Landa Bengkulu, Gubernur Rohidin Minta Pabrik Sawit Jangan Diam

Musim Kemarau Landa Bengkulu, Gubernur Rohidin Minta Pabrik Sawit Jangan Diam

Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah memberikan bantuan ke masyarakat. (Is)


Bengkulu, elaeis.co - Gubernur Bengkulu, Rohidin Mersyah meminta agar seluruh pabrik kelapa sawit berpartisipasi dalam membantu masyarakat yang terdampak musim kemarau di daerah tersebut.

Musim kemarau yang berkepanjangan telah menyebabkan banyak petani sawit mengalami penurunan hasil panen. Gubernur meminta agar perusahaan sawit dapat memberikan CSR untuk membantu mereka yang memerlukan.

"Kami pikir tidak ada salahnya pabrik sawit memberikan bantuan CSR untuk petani yang terdampak musim kemarau," kata Rohidin, kemarin.

Gubernur mengatakan, pabrik-pabrik kelapa sawit harus bekerja sama dengan pemerintah daerah dalam menyusun program bantuan yang tepat sasaran. Hal ini mencakup distribusi bantuan pangan, bantuan benih unggul, serta pelatihan keterampilan bagi petani agar dapat mengatasi tantangan musim kemarau.

"Banyak hal yang bisa disalurkan oleh pabrik kelapa sawit mulai distribusi bantuan pangan, bantuan benih unggul, serta pelatihan," kata Rohidin.

Menurut Rohidin kerja sama antara swasta dengan pemerintah dalam mendukung kesejahteraan masyarakat sangat penting. Ia berharap langkah-langkah CSR dari pabrik kelapa sawit bisa menginspirasi perusahaan lain untuk turut berperan aktif dalam upaya meningkatkan kesejahteraan petani dan masyarakat sekitar.

"Kami berharap CSR dari pabrik kelapa sawit bisa menginspirasi perusahaan lain untuk turut berperan aktif dalam upaya meningkatkan kesejahteraan petani dan masyarakat," ujarnya.

BACA BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Komentar Via Facebook :