https://www.elaeis.co

Berita / Bisnis /

Mau Akhir Tahun, Harga TBS Sawit Di Sumut Malah Terjun

Mau Akhir Tahun, Harga TBS Sawit Di Sumut Malah Terjun

Petani melangsir hasil panen sawit. foto: ist.


Medan, elaeis.co - Harga tandan buah segar (TBS) kelapa sawit di Sumatera Utara (Sumut) periode 18-24 Desember 2024 mengalami penurunan. Hasil rapat tim penetapan harga di Disbunak Sumut, Rabu (18/12), menetapka harga TBS sawit tertinggi sebesar Rp3.732,32/kg.

Jika dibandingkan dengan harga periode pekan lalu, harga penetapan ini turun Rp115,38. Di mana periode lalu harganya masih bertengger di angka Rp3.847,69/kg.

"Turun lantaran harga lelang minyak sawit mentah atau CPO merosot. Sekarang harga CPO hanya Rp15.336,42/kg," beber Ketua Apkasindo Sumut, Gus Dalhari Harahap.

Kendati mengalami penurunan, harga komoditi andalan Sumut itu menurutnya masih menjadi harga tertinggi se-nusantara. Artinya, meski turun, namun masih bisa membuat petani tersenyum lebar jelang tahun baru 2025.

Terlebih jika dibandingkan dengan harga petani swadaya. Harga tertinggi petani mandiri di wilayah Sumut hanya Rp 3.320 yakni di Kabupaten Palas. Jika dihitung maka selisih harga penetapan dan harga petani swadaya mencapai Rp412.

Berikut harga TBS sawit produksi pekebun bermitra di Sumut sepekan ke depan:

Usia 3 tahun Rp2.894,74/kg
Usia 4 tahun Rp3.168,45/kg
Usia 5 tahun Rp3.352,47 /kg
Usia 6 tahun Rp3.447,17/kg
Usia 7 tahun Rp3.479,33/kg
Usia 8 tahun Rp3.571,16/kg
Usia 9 tahun Rp3.639,41/kg
Usia 10-20 tahun Rp3.732,32/kg
Usia 21 tahun Rp3.724,46/kg
Usia 22 tahun Rp3.674,43/kg
Usia 23 tahun Rp3.637,27/kg
Usia 24 tahun Rp3.514,34/kg
Usia 25 tahun Rp3.404,28/kg
 

BACA BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Komentar Via Facebook :