Berita / Serba-Serbi /
Gubernur Riau: Anak Kita Jangan Lagi Jadi Tukang Dodos, Minimal Jadi Toke Sawit

Gubernur Riau Syamsuar.
Pelalawan, elaeis.co - Gubernur Riau, Syamsuar meresmikan SMK Negeri 1 Langgam, Sabtu kemarin.
Saat meresmikan sekolah yang berada di Desa Segati, Kecamatan Langgam, Kabupaten Pelalawan itu, Syamsuar juga mengingatkan pentingnya pendidikan anak.
"Kalau kita sayang anak-anak kita, mari kita fokuskan agar anak ini semua sekolah. Ini semua untuk masa depan anak kita. Kalau anak-anak kita tidak kita persiapkan, rugi rasanya. Rugi daerah, rugi negara, apalagi orang tuanya," kata Syamsuar.
Sebagai daerah penghasil sawit, Syamsuar juga mengingatkan agar anak-anak di Kabupaten Pelalawan tidak meneruskan pekerjaan orang tua mereka yang mayoritas bekerja sebagai buruh panen sawit.
"Kalau bisa ke depannya anak kita jangan lagi jadi tukang dodos sawit, tapi paling tidak jadi toke atau pembeli sawit," ujarnya.
Oleh sebab itu, dia berharap agar ada jurusan pertanian di SMK yang baru diresmikannya itu. Ini agar anak-anak bisa mendapatkan pendidikan mengenai pertanian sejak dini.
"Bagaimana pun wilayah ini wilayah pertanian, bukan berarti jurusan lain tidak penting. Jurusan pertanian tentunya akan berguna untuk masyarakat di sini," katanya.
"Selain anak memperoleh ilmu pengetahuan, juga memberi pemahaman kepada orang tua mereka dalam melakukan perawatan kebun sawit," ujarnya.
Komentar Via Facebook :