Berita / Sumatera /
Dihadiri Mahasiswa Prodi Perkebunan, Polbangtan Medan dan PT Pusri Palembang Jalin MoU
Teks Foto: Direktur Polbangtan Medan, Yuliana Kansrini dan Direktur PT Pusri Palembang, Daconi Khotob saling menandatangani MoU di antara kedua belah pihak di Kota Palembang, Provinsi Sumatera Selata
Palembang, elaeis.co - Politeknik Pembangunan Pertanian (Polbangtan) Medan dan PT Pupuk Sriwijaya (Pusri) Palembang saling menjalin kerjasama yang dituangkan dalam Nota Kesepemahaman atau memorandum of understanding (MoU).
Berdasarkan keterangan resmi yang dilihat elaeis.co, Senin (1/4/2024), disebutkan bahwa MoU di antara kedua belah pihak dilakukan beberapa waktu yang lalu di Kantor Pusat PT Pusri Palembang, Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel).
Yang menandatangani MoU tersebut adalah Direktur Polbangtan Medan, Yuliana Kansrini dan Direktur PT Pusri Palembang, Daconi Khotob.
Penandatanganan MoU itu turut disaksikan oleh 16 orang mahasiswa Program Studi (Prodi) Penyuluhan Perkebunan Presisi Polbangtan Medan.
MoU itu dilakukan karena Kementerian Pertanian (Kementan) sebagai salah satu pelaksana pendidikan vokasi ingin turut memaksimalkan peran pendidikan vokasi pertanian.
Dengan demikian diharapkan hal ini akan menghasilkan sumber daya manusia (SDM) milenial yang handal, salah satunya dengan transformasi kurikulum untuk mendukung Program
Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM)
Selain penandatangan perjanjian kerja sama, PT Pusri Palembang juga mengagendakan kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek) mahasiswa magang MBKM ´Taruna Makmur´ Tahun 2024. Kegiatan magang MBKM akan berlangsung selama enam bulan, Maret hingga Agustus 2024.
Direktur Polbangtan Medan, Yuliana Kansrini, mengatakan kerja sama tersebut dilakukan dalam rangka kegiatan MBKM Taruna Makmur tahun 2024 yang akan dilaksanakan di PT Pusri Palembang.
Dia berpesan agar mahasiswa magang MBKM dapat menyelesaikan kegiatan magang dengan sebaik-baiknya agar dapat lulus tepat pada waktunya.
“Selama di lapangan mahasiswa yang akan memberikan pendampingan di lapangan dalam Program Makmur," kata Yuliana.
Menurutnya, magang di PT Pusri Palembang adalah kesempatan yang sangat baik bagi mahasiswa mengaplikasikan ilmu pengetahuan yang telah diperoleh selama studi di kampus ke dalam situasi praktik yang sebenarnya.
Selama program MBKM, tambah Yuliana, mahasiswa dapat belajar banyak hal, memperluas jaringan profesional dan mengembangkan keterampilan yang dibutuhkan di dunia kerja dan wirausaha.







Komentar Via Facebook :