Berita / Pasar /
Cuma Naik Tipis Harga CPO Hasil Tender PT KPBN Periode 3 Juni 2024
Harga CPO naik tipis berdasarkan hasil tender PT KPBN periode Senin (3/6/2024). (Foto : ist)
Jakarta, elaeis.co - Setelah "berpesta pora" dengan kenaikan mencapai Rp 134 per kilogram (Kg) pada tender periode Jumat, 31 Mei 2024, kali ini harga minyak sawit mentah atau crude palm oil (CPO) cuma naik tipis.
Berdasarkan amatan elaeis.co, harga CPO berdasarkan tender PT Kharisma Pemasaran Bersama Nusantara (KPBN) periode Senin ini, 3 Juni 2024, cuma naik Rp 13 per Kg dibandingkan periode Jumat lalu.
Meskin naik tipis, tetapi hal ini membuat harga CPO hasil tender PT KPBN semakin kokoh di level Rp 12.700-an per Kg.
Gus Dalhari Harahap yang kini menjabat sebagai Ketua DPW Asosiasi Petani Kelapa Sawit Indonesia (Apkasindo) cabang Provinsi Sumatera Utara (Sumut) merasa yakin kalau tren kenaikan harga CPO ini akan terus berlangsung di bulan Juni ini.
Diperkirakan kenaikan harga CPO yang tipis ini tetap memberikan dampak, walau mungkin tidak signifikan, terhadap kenaikan harga pembelian tandan buah segar (TBS) produksi petani sawit.
Berikut ini hasil tender harga CPO per Kg di luar atau exclude PPN di PT KPBN periode Senin (3/6/2024) :
Belawan : Rp 12.735 - EOP (sebelumnya Rp 12.722 - EOP, naik Rp 13)
Dumai : Rp 12.735 - EUP (sebelumnya
Rp 12.722 - EUP, naik Rp 13)
Talang Duku (fob) : Tak ada kabar (sebelumnya Rp 12.522 - Priscolin)
Parindu (loco) : Tak ada kabar (sebelumnya Rp 12.372 - EUP)
Ngabang (loco) : Tal ada kabar (sebelumnya Rp 12.362 - EUP)







Komentar Via Facebook :