https://www.elaeis.co

Berita / Serba-Serbi /

Batang Cenaku Inhu Tertinggi Penambahan Kasus Covid-19

Batang Cenaku Inhu Tertinggi Penambahan Kasus Covid-19


INHU, Elaeis.co - Situasi Covid-19 di Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu), Riau saat ini masih terdapat penambahan kasus. Terbanyak terjadi di Kecamatan Batang Cenaku dengan total 23 kasus dari 49 kasus penambahan yang tersebar di enam Puskesmas berada di empat kecamatan.

Untuk di batang cenaku, hal itu terjadi karena adanya tracking kasus konfirmasi Covid-19 yang dilakukan oleh pihak Puskesmas. Kemudian dilanjutkan dengan pengambilan swab dan hasilnya positif. 

Menurut Satuan Tugas Penanganan Covid-19 yang dibacakan oleh Jawalter, pada Rabu (2/6) menyampaikan data terbaru bahwa selain di Puskesmas Batang Cenaku kasus juga ditemukan di beberapa puskesmas berdasarkan laporan yang diterima dari Dinas Kesehatan.

"Untuk di Puskesmas Kombesko ada 20 orang, Puskesmas Kuala Cenaku 4 orang, Puskesmas Pangkalan Kasai 1 orang, Puskesmas Sipayung 1 orang, Puskesmas Lubuk Kandis 1 orang," ucapnya.

Dari 49 kasus, lanjut Jawalter, terdapat 27 orang diantaranya merupakan suspek, 21 orang kontak erat, dan 1 orang screening. Dengan demikian pihak dinas menganjurkan kepada mereka sebanyak 45 orang untuk lakukan isolasi mandiri. Sisanya, 3 orang dirawat di rumah sakit dan 1 orang meninggal dunia.

Hingga tanggal 1 Juni 2021, terdapat Total Kumulatif Suspek berjumlah 5.409 kasus dengan rincian Isolasi Mandiri 176 orang, Isolasi di Rumah Sakit 14 orang, selesai Isolasi 5.156 orang, dan meninggal dunia 63 orang.

Sementara itu, total kumulatif kasus konfirmasi hingga saat ini berjumlah 2.793 kasus dengan rincian Isolasi mandiri 280 orang, Rawat di Rumah Sakit 31 orang, sembuh 2.399 orang, dan meninggal dunia 83 orang.

Dengan adanya penambahan kasus tersebut, Pemerintah Inhu terus menghimbau kepada seluruh masyarakat untuk tetap mematuhi protokol kesehatan.

Selain itu juga, melalui Dinas Kesehatan hingga kini terus melakukan pemberian vaksinasi Covid-19 dengan sasaran SDM Kesehatan, pelayanan publik dan Lansia.

BACA BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Komentar Via Facebook :