https://www.elaeis.co

Berita / Pasar /

Tembus Rp 2.600 Harga TBS Mitra Plasma Wilayah Timur Aceh Periode 14-27 Maret 2024

Tembus Rp 2.600 Harga TBS Mitra Plasma Wilayah Timur Aceh Periode 14-27 Maret 2024

Teks Foto: Harga TBS mitra plasma di wilayah timur Aceh semakin menarik. (Foto: ist)


Banda Aceh, elaeis.co - Harga pembelian tandan buah segar (TBS) produksi petani sawit mitra plasma di wilayah timur Provinsi Aceh semakin lama semakin menguat.

Kalau menurut keterangan resmi pihak Dinas Pertanian dan Perkebunan (Distanbun) Aceh, mulai 14 sampai 27 Maret 2024, harga TBS mitra plasma di wilayah timur sudah tembus ke level Rp 2.600 per kilogram (Kg).

Harga di atas tentu saja untuk TBS dari usia tanam 10-20 tahun. Nah, harga TBS dari usia tabam lainnya juga cukup menarik dan bisa bikin petani sawit tersenyum manis.

Seperti data yang dimiliki elaeis.co, Kamis (21/3/2024), harga TBS dari usia 4 tahun saja sudah tembus ke level Rp 2.140-an per Kg. 

Hanya TBS usia tanam 3 tahun saja yang masih di kisaran Rp 1.890-an per Kg. Tapi harga ini pun sebenarnya sudah menunjukan adanya penguatan dibanding masa-masa sebelumnya.

Di sisi lain, harga TBS dari usia tanam yang tertua, yakni 21 sampai 25 tahun, juga terbilang mewah. Rata-rata berada di kisaran Rp 2.300 sampai rp 2.400-an per Kg.

Semoga saja keputusan dari Diatanbun Aceh benar-benar dilaksanakan oleh perusahaan mitra agar petani sawit di wilayah timur bisa semakin happy.

Berikut ini penetapan harga TBS mitra plasma wilayah timur Provinsi Aceh untuk periode 14-27 Maret 2024 :

Usia 3 tahun Rp 1.896

Usia 4 tahun Rp 2.149

Usia 5 tahun Rp 2.243

Usia 6 tahun Rp 2.367

Usia 7 tahun Rp 2.507

Usia 8 tahun Rp 2.527

Usia 9 tahun Rp 2.545

Usia 10-20 tahun Rp 2.611

Usia 21 tahun Rp 2.492

Usia 22 tahun Rp 2.466

Usia 23 tahun Rp 2.515

Usia 24 tahun Rp 2.358

Usia 25 tahun Rp 2.382
 

BACA BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Komentar Via Facebook :