https://www.elaeis.co

Berita / Pasar /

Salip Sumbar dan Sumut, Riau Jadi Jawara Harga TBS Sawit

Salip Sumbar dan Sumut, Riau Jadi Jawara Harga TBS Sawit

Hasil panen petani sawit ditimbang pengepul. foto: ist.


Pekanbaru, elaeis.co - Provinsi Riau kembali merebut posisi pertama harga tandan buah segar (TBS) kelapa sawit tertinggi se-Indonesia yang beberapa waktu terakhir digilir Sumatera Utara (Sumut) dan Sumatera Barat (Sumbar).

Dari catatan Asosiasi Petani Kelapa Sawit Indonesia (Apkasindo), pada periode 3-8 Juni 2024, harga TBS sawit plasma yang ditetapkan oleh Dinas Perkebunan Provinsi Riau merupakan yang tertinggi, yakni sebesar Rp 2.914/kg. 

Baca Juga: Petani Riau Full Senyum di Akhir Pekan, Harga TBS di PKS Naik

Selain plasma, Riau juga telah memiliki harga TBS untuk petani sawit swadaya yang telah bermitra yang pekan lalu ditetapkan sebesar Rp 2.851/kg. 

Sumut dan Sumbar yang sebelumnya berada di atas Riau, periode pekan ini bergeser ke urutan kedua dan ketiga dengan harga TBS masing-masing Rp 2.896/kg dan Rp 2.893/kg.  

Sementara itu, harga TBS penetapan Disbun Provinsi Banten dan Sulawesi Tenggara berada di urutan paling bontot, yaitu Rp 2.030/kg dan Rp 2.050/kg. 

Baca Juga: Harga TBS Mitra Swadaya di Riau Naik Tipis, Simak Daftarnya

Apkasindo mencatat, harga rata-rata TBS sawit kemitraan plasma yang ditetapkan oleh Dinas perkebunan di 22 provinsi penghasil sawit di Indonesia yakni sebesar Rp 2.515/kg. Sedangkan harga pokok produksi (HPP) sebesar Rp 1.900/kg hingga 2.000/kg. 

Berikut daftar harga TBS sawit penetapan disbun 22 provinsi penghasil sawit di Indonesia periode 3-8 Juni 2024 : 

1. Riau 2.914
2. Sumatera Utara Rp 2.896
3. Sumatera Barat Rp 2.893
4. Jambi Rp 2.828
5. Kalimantan Selatan Rp 2.734
6. Kalimantan Tengah Rp 2.719
7. Kalimantan Barat Rp 2.662
8. Bangka Belitung Rp 2.635
9. Kalimantan Timur Rp 2.634
10. Sumatera Selatan Rp 2.624
11. Aceh Rp 2.614
12. Lampung Rp 2.478
13. Papua Rp 2.475
14. Sulawesi Tengah Rp 2.469
15. Kalimantan Utara Rp 2.423
16. Bengkulu Rp 2.333
17. Sulawesi Barat Rp 2.325
18. Papua Barat Rp 2.294
19. Gorontalo Rp 2.239
20. Sulawesi Selatan Rp 2.070
21. Sulawesi Tenggara Rp 2.050
22. Banten Rp 2.030.
 

Komentar Via Facebook :