https://www.elaeis.co

Berita / Internasional /

Harga CPO Nanjak Lagi, Hati-hati Nyungsep Pekan Depan!

Harga CPO Nanjak Lagi, Hati-hati Nyungsep Pekan Depan!

Ilustrasi-tandan buah segar (TBS) kelapa sawit di Bengkulu, Indonesia. (Dok. Elaeis)


Jakarta, elaeis.co - Harga kontrak berjangka minyak sawit mentah (crude palm oil/CPO) di Bursa Malaysia Derivatives naik pada sesi penutupan perdagangan Minggu ini. 

Berdasarkan data Bursa Malaysia Derivatives, Kamis (19/1), pengiriman Februari 2023 naik 25 Ringgit menjadi 3.897 Ringgit Malaysia per ton.

Maret 2023 naik 29 Ringgit menjadi 3.888 Ringgit Malaysia per ton, dan April 2023 juga nanjak 22 Ringgit menjadi 3.889 Ringgit Malaysia per ton.

Begitu juga Mei 2023 naik 13 Ringgit menjadi 3.885 Ringgit Malaysia per ton. Juni 2023 naik 9 Ringgit menjadi 3.875 Ringgit Malaysia per ton, dan Juli 2023 tidak berubah tetap di harga 3.863 Ringgit Malaysia per ton.

Menurut Pedagang minyak sawit David Ng, kenaikan harga dikarenakan aktivitas tawar menawar (bargain-buying) terjadi setelah melemahnya harga tiga hari lalu. Kenaikan harga minyak kedelai juga ikut mendorong naiknya harga CPO di pasar.

"Kami menemukan Support di 3.700 Ringgit dan Resistance 4.000 Ringgit Malaysia per ton. Prospek permintaan yang lebih baik ke depan diperkirakan akan terus mendukung sentimen positif terhadap harga CPO," kata David dilansir dari Bernama, Jumat malam.
 

Komentar Via Facebook :