https://www.elaeis.co

Berita / Sumatera /

Gandeng Rumah Tamadun, Samade Ajak Emak-emak Manfaatkan Limbah Sawit Jadi Cuan di Babel

Gandeng Rumah Tamadun, Samade Ajak Emak-emak Manfaatkan Limbah Sawit Jadi Cuan di Babel

Emak-emak antusias membikin kerajinan berbahan limbah sawit. Dok.Istimewa


Babel, elaeis.co - Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Asosiasi SawitKu Masa DepanKu (Samade) Provinsi Bangka Belitung (Babel) menggelar workshop di Balai Perkumpulan Desa Nyelanding, Kecamatan Air Gegas, Kabupaten Bangka Selatan, Babel.

Kegiatan dengan tema "Pengolahan Limbah Lidi Sawit Menjadi Produk Ekonomis" ini digelar selama empat hari yang dimulai dari 11-14 Mei. Pesertanya diikuti oleh puluhan ibu-ibu PKK dan istri pekebun sawit.

Samade juga menggandeng Rumah Tamadun, salah satu usaha yang membuat banyak kerajinan Melayu dan didukung oleh Badan Pengelolaan Dana Perkebunan Kelapa Sawit (BPDPKS).

Ketua panitia, Alpa Robi mengatakan, acara ini diadakan sebagai salah satu bentuk penyebarluasan manfaat positif sawit dalam kehidupan masyarakat di Bangka Selatan.

"Supaya masyarakat mengetahui bahwa kelapa sawit merupakan masa depan yang baik dan merupakan sumber penghasilan utama bagi masyarakat di daerah ini," kata Alpa kepada elaeis.co, Selasa (14/5).

Alpa mengatakan, tidak hanya hasil tanaman (TBS sawit), banyak bagian di sawit bisa diolah dan dapat bernilai ekonomis seperti daun, pelepah, dan limbah lidi sawit.

"Khususnya limbah lidi sawit, apabila diolah dengan kreatif bisa menghasilkan produk yang ekonomis bagi masyarakat. Seperti acara ini, kita mengedukasi cara membuat tas dan kotak tissue dari limbah lidi sawit," ujarnya.

Sementara Kepala Bidang Pemberdayaan dan Investasi DPW Samade Bangka Belitung, Oman Romansyah berharap pemerintah daerah lebih aktif dalam mendorong pemberdayaan keluarga petani.

"Intinya jangan terus lepas setelah acara ini selesai. Kita berharap ke depan mendapat dukungan dari pemerintah untuk terus mendorong kader-kader pelatihan ini supaya dapat berkembang hingga ke desa-desa lain," tuturnya.

Selama empat hari acara ini, para peserta terlihat riang gembira dan sangat antusias mendengar dan mencoba mempraktikkan materi yang disampaikan pemateri workshop.

Acara ini juga dihadiri Kepala Dinas Pertanian, Pangan, dan Perikanan Bangka Selatan, Camat Air Gegas, Kabid Dinas Perkebunan dan Kehutanan Bangka Selatan, Ketua BPD Bangsel, serta Kepala Desa Nyelanding.


 

Komentar Via Facebook :