https://www.elaeis.co

Berita / Sumatera /

Diduga Sengaja Dibakar, Kebakaran Lahan Dipadamkan Secara Manual

Diduga Sengaja Dibakar, Kebakaran Lahan Dipadamkan Secara Manual

Kebun karet seluas 7,7 hektare dipadamkan secara manual karena sulitnya mendapatkan air. Foto: Ist.


Pasir Pangaraian, elaeis.co - Kebakaran lahan dan hutan (karlahut) kembali terjadi di Kabupaten Rokan Hulu, Riau. Total luas lahan yang terbakar diperkirakan sudah mencapai sekitar 7,7 hektare.

"Pekan lalu, karlahut terjadi di Desa Pauh, Kecamatan Bonai Darussalam. Saat ini lokasinya di Desa Sungai Salak, Kecamatan Rambah Samo," kata Babinsa Koramil/02 Rambah, Serda Dedy Nofery Samosir kepada elaeis.co, Rabu (15/6).

Menurutnya, lokasi kebakaran awalnya terpantau dari titik hotspot di aplikasi Lapan pada Senin (13/6). Tim gabungan TNI/Polri bersama BPBD Rokan Hulu lalu mencari dan berhasil menemukan karlahut serta melakukan upaya pemadaman.

Ia mengatakan, lokasi yang terbakar merupakan lahan perkebunan karet yang telah selesai diimas tumbang.

"Dugaan sementara, lahan ini sengaja dibakar oleh pemiliknya," sebutnya.

Pemadaman dilakukan petugas gabungan tanpa menggunakan mesin. Sebab, sumber air di sekitar karlahut sulit ditemukan. 

"Tim gabungan melakukan pemadaman secara manual dengan menggunakan ranting kayu dan daun. Saat ini api telah padam dan sudah dipasang plang pemberitahuan oleh petugas gabungan," ujarnya.

 

BACA BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Komentar Via Facebook :