Berita / Komunitas /
Celoteh Sawit Mas Bro kepada "Bocah Putih-Merah" Itu
Suasana di SDN Srengseng Sawah 12 Kecamatan Jagakarsa Kota Jakarta Selatan, saat menyimak celoteh Mas Bro tentang manfaat kelapa sawit. foto: ist
Jakarta, elaeis.co - Budi Slamet Hariadi nampak komat-kamit sambil membopong boneka bersurai panjang. Tingkah lucunya yang seolah-olah ngobrol dengan boneka yang dinamai Mas Bro itu, mampu membikin anak-anak Sekolah Dasar Negeri (SDN) Srengseng Sawah 12 Kecamatan Jagakarsa Kota Jakarta Selatan, betah berlama-lama lesehan di halaman sekolah itu, Rabu pekan lalu.
Sama seperti di SDN Kapuk Muara 03 Jakarta Utara, SDN Duri Kosambi 06 PG Jakarta Barat dan SDN Kebon Melati 01 Pagi Jakarta Pusat yang sudah didatangi sebelumnya, Mas Bro cerita panjang lebar soal produk turunan sawit yang dipakai manusia mulai dari bangun sampai kembali tidur.
Budi sendiri menjadi salah satu karyawan PT. Astra Agro Lestari yang mahir mendongeng dan kemudian ditugasi untuk berceloteh soal sawit tadi kepada "bocah putih-merah" itu.
Para pendongeng ini tak ujug-ujug datang. Kampanye sawit baik ini justru sengaja dibikin oleh PT. Astra Agro bersamaan dengan Gelar Buah Nusantara ke-7. Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian (Kemenko Perekonomian) Republik Indonesia digandeng untuk itu.
"Perayaan GBN tahun ini memang diarahkan kepada anak-anak. Kami ingin menanamkan kecintaan mengkonsumsi buah-buahan, khususnya buah nusantara," kata Asisten Deputi Pengembangan Agribisnis Hortikultura Kemenko Perekonomian, Yuli Sri Wilanti, dalam siaran pers yang diterima elaeis.co jelang siang tadi.
Layaknya, buah-buahan bermanfaat yang tumbuh di nusantara, kelapa sawit menjadi buah yang sangat membanggakan bagi masyarakat Indonesia.
"Walau enggak bisa langsung dimakan, buah sawit itu bisa diolah jadi ragam produk yang dibutuhkan manusia lho. Untuk kebutuhan sehari-hari," Fenny Sofyan ikut bercerita kepada anak-anak SD itu.
Communication and Investor Relations Manager Astra Agro kemudian menyodorkan banyak contoh. "Misalnya minyak goreng yang sehari-hari untuk menggoreng makanan, sabun, lotion. Lotion berbahan sawit ini banyak mengandung vitamin A dan E lho. Bagus untuk kulit. Terus, di dalam coklat yang disukai banyak orang itu, ternyata 70% bahannya berasal dari kelapa sawit. Soalnya kalau coklat saja, coklatnya lekas lumer dan mencair," katanya.
Sebagai perusahaan yang bergerak di industri perkebunan kelapa sawit, bertemu dengan anak-anak sekolah tadi, sesuatu yang sangat bermanfaat bagi Astra Agro.
"Masih banyak informasi keliru yang berseliweran terkait kelapa sawit. Tuduhan negatif yang beredar itu pun enggak didasari hasil penelitian yang kuat. Untuk meluruskan yang semacam inilah makanya kegiatan semacam ini kita bikin," ujar Fenny.







Komentar Via Facebook :