Berita / Sumatera /
Begini Kondisi Harga Sawit Plasma Riau Minggu Ini
Tandan buah segar kelapa sawit.(Dok)
Pekanbaru, elaeis.co - Tidak seperti Minggu kemarin, harga kelapa sawit plasma yang ditetapkan oleh Dinas Perkebunan Riau mengalami kenaikan pekan ini. Harganya dibandrol Rp3.467,72/kg.
Harga ini naik sebesar Rp15,97/kg atau mencapai 0,46% dari harga periode lalu. Kenaikan tertinggi terjadi pada kelompok usia tanam sawit 9 tahun.
Dinas Perkebunan Provinsi Riau melalui Kabid Pengolahan dan Pemasaran, Defris Hatmaja, menjelaskan kenaikan harga sawit mitra plasma ini lebih disebabkan karena faktor naiknya harga CPO. CPO pekan ini naik Rp215,13/kg.
"CPO naik, sehingga berdampak pada harga TBS dalam negeri. Sayangnya harga kernel justru turun pekan ini," terangnya kepada elaeis.co, Rabu (26/11).
Harga CPO pekan ini di Riau dibeli Rp13.981,22/kg. Sementara lantaran turun Rp610,17/kg, harga kernel hanya dibeli Rp11.249,32/kg sepekan ini.
Kemudian untuk harga cangkang, satu bulan ke depan dibeli seharga Rp 20,31/Kg. Sedangkan indeks K 93,37%.
Berikut harga TBS kelapa sawit kemitraan plasma Provinsi Riau sepekan mendatang :
Umur 3 Th (Rp 2.668,22);
Umur 4 Th (Rp 3.029,07);
Umur 5 Th (Rp 3.211,63);
Umur 6 Th (Rp 3.352,16);
Umur 7 Th (Rp 3.423,79);
Umur 8 Th (Rp 3.464,29);
Umur 9 Th (Rp 3.467,72);
Umur 10-20 Th (Rp 3.448,68);
Umur 21 Th (Rp 3.393,86);
Umur 22 Th (Rp 3.341,13);
Umur 23 Th (Rp 3.285,00);
Umur 24 Th (Rp 3.223,39);
Umur 25 Th (Rp 3.154,21);
Indeks K : 93,37
BOTL : 1,25







Komentar Via Facebook :