Berita / Nasional /
Awal 2025, Kementan Tanam Serentak Padi Gogo di Kebun Sawit di Sumatera, Kalimantan, Sulawesi
Plt. Dirjenbun, Heru Tri Widarto, dan Direktur Hubungan Kelembagaan PTPN IV PalmCo, Irwan Perangin-angin. foto: Ditjenbun
Jakarta, elaeis.co - Kementerian Pertanian (Kementan) terus menggenjot produksi untuk meningkatkan Ketahanan Pangan Nasional. Salah satu yang dilakukan adalah program tanam tumpang sisip atau tumpang sari padi gogo di lahan kebun kelapa sawit.
Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman meminta jajarannya agar terus mengoptimalkan setiap potensi lahan yang ada, termasuk lahan perkebunan. Hal ini dilakukan karena diyakini dapat mendorong terwujudnya swasembada pangan nasional di masa mendatang.
Demi memperkuat kolaborasi dalam memanfaatkan lahan perkebunan secara lebih optimal, efektif dan efisien, Direktorat Jenderal Perkebunan Kementan menggelar rapat koordinasi Percepatan Swasembada Pangan bersama PT Perkebunan Nusantara (PTPN) IV Palmco, serta para kepala dinas sentra perkebunan di wilayah Sumatera, Kalimantan dan Sulawesi.
Plt. Direktur Jenderal Perkebunan, Heru Tri Widarto, menyampaikan, pemanfaatan lahan perkebunan dengan tanaman sela seperti padi gogo dapat menjadi salah satu solusi strategis untuk meningkatkan hasil produksi dan memenuhi kebutuhan pangan, sekaligus menambah pendapatan petani.
“Mulai awal tahun 2025, kita targetkan melakukan tanam serentak padi gogo di lahan perkebunan kelapa sawit secara bertahap. Didorong dengan mempercepat CPCL, dan tentunya didukung dari pemerintah daerah, PTPN, maupun swasta,” ujar Heru dalam keterangan resmi dikutip Kamis (26/12).
Lebih lanjut Heru menjelaskan, program ini tidak hanya bertujuan untuk mewujudkan swasembada pangan tetapi juga menjaga keberlanjutan tata kelola sektor perkebunan.
“Untuk padi gogo kita akan sisipkan pada lahan Peremajaan Sawit Rakyat (PSR) sehingga nanti akan mendapatkan hasil ganda,” tambah Heru.
Bak gayung bersambut, Direktur Hubungan Kelembagaan PTPN IV PalmCo, Irwan Perangin-angin menyatakan sangat mendukung program Kementerian Pertanian dalam rangka mewujudkan swasembada nasional.
"Kami akan turut serta menyukseskan kegiatan tumpang sisip padi gogo di lahan perkebunan kelapa sawit rakyat maupun swasta," sebutnya.







Komentar Via Facebook :