Berita / Komoditi /
50 Persen Mahasiswa Politeknik Kampar Hasil Beasiswa BPDPKS
Politeknik Kampar. Ist
Pekanbaru, elaeis.co - Perguruan tinggi Politeinik Kampar saat ini memiliki total 450 mahasiswa dan mahasiswi. Dari jumlah itu 244 siswa merupakan peraih beasiswa yang dihadirkan oleh Badan Pengelola Dana Perkebunan Kelapa Sawit (BPDPKS).
Wakil Direktur III Bidang Kerjasama Humas dan Alumni Politeknik Kampar, M Ridwan ST MT menjelaskan 244 siswa tadi terbagi atas tiga tingkatan. Dimana tingkat pertama ada sebanyak 90 orang, tingkat dua 75 orang dan tingkat tinga sebanyak 79 orang. Seluruhnya berada dalam jenjang Diploma 3.
"Jadi tiga tahun belakangan kita berturut turut mendapat mahasiswa yang mengikuti program beasiswa BPDPKS. Kita sangat bersyukur karena nama kampus kita menjadi diperhitungkan," kataya saat berbincang bersama elaeis.co, Kamis (2/12).
Siswa tersebut bukan hanya berasal dari wilayah Riau saja, namun juga luar provinsi. Malahan ada yang juga dari daerah Papua.
Kata Ridwan, hampir separuh mahasiswanya yang mengemban pendidikan hingga jenjang Diploma 4 itu adalah anak para petani. Sebab persyaratan untuk mendapatkan beasiswa adalah memiliki kebun kelapa sawit.
"Kita memang tidak ikut seleksi dan sebagainya. Kita hanya mendapat nama dan kita sangat bersyukur," paparnya.
Minatnya mahasiswa yang tinggi dengan memilih menimba ilmu di Politeknik Kampar ini lantaran kampus yang berdiri di jalan Tengku Muhammad KM 2 Bangkinang itu menyajikan program studi khusus perkebunan kelapa sawit.
"Hingga saat ini potensi perkebunan kelapa sawit sangat bagus dalam ikut memajukan Indonesia hingga ke kancah Dunia. Untuk itu kita berupaya siapkan Sumber Daya Manusia (SDM) yang berilmu pengetahuan melalui Politeknik Kampar ini," paparnya.

Komentar Via Facebook :